Kamis, 15 November 2012

Cibolang Hot Spring

Cibolang Hot Spring Water

Cibolang dengan luas 2 Ha terletak di RPH Wayang Windu, BKPH Pangalengan, KPH Bandung Selatan. Yang secara administratif pemerintahan terletak di desa Wayang Windu Kecamatan Pangalengan Kabupaten Bandung.
 
Wana wisata ini terdiri dari hutan tanaman (kaliandra dan pinus), terletak pada ketinggian 1450 m dpl, konfigurasi lapangan umumnya datar dan berbukit. Kawasan ini mempunyai curah hujan 4000 mm/th dengan suhu udara 23 - 250 C.



Potensi Wilayah

Sumber air yang ada berupa mata air yang ada berupa air panas saat ini dimanfaatkan dengan cara membuat penampungan untuk keperluan minum dan MCK. Potensi visual lansekap menuju lokasi cukup menarik dengan pemandangan alam berupa perkebunan teh dan pegunungan, sedangkan gejala alam/potensi visual lansekap di dalam kawasan yang mempunyai karakteristik khas adalah air panas dan kawah.
 
Potensi Wisata

Wana wisata ini digunakan untuk wisata harian. Kegiatan wisata harian yang dapat dilakukan adalah piknik, mandi air panas dan berenang.
 
WW Cipanas Cibolang atau dikenal Wayang Windu merupakan salah satu obyek di perkebunan Teh XIII pangalengan. Meskipun masih banyak obyek wisata sumber air panas di daerah lainnya seperti Ciater dan Cipanas Garut, Cibolang mempunyai ciri khas. Air panas yang bersumber dari Gunung Windu ini memiliki kadar yodium tinggi sehingga dapat menyembuhkan penyakit rematik.
 
Bukan itu saja, alamnya yang masih perawan merupakan daya tarik yang utama kita akan mendapatkan permadani teh yang hijau sekaligus udara yang sejuk dan bersih. Selain itu kita juga dapat menikmati Kawah Gunung Windu dengan jarak yang tidak terlalu jauh yaitu 600 m dari obyek sumber air panas.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar